Minggu, 23 Oktober 2016

Wawancara dengan Pengisi Suara (Seiyuu) Bartolomeo, Showtaro Morikubo




Pada tanggal 12 Oktober yang lalu, situs resmi One Piece merilis wawancara dengan Showtaro Morikubo, seiyuu Bartolomeo.

Seperti biasa, Kappei Yamaguchi (seiyuu Usopp) yang menjadi pewawancara.


original link : https://one-piece.com/special/usop/20161012_643

english link : http://onepiecepodcast.com/…/interview-voice-bartolomeo-sh…/

=============


Berikut ini poin-poin wawancaranya


1. Bagaimana Morikubo bisa mendapatkan peran Bartolomeo?


Ternyata bukan via audisi, melainkan dari penawaran. Dia sudah lama menjadi pembaca Weekly Shonen Jump (WSJ). One Piece juga merupakan karya yg ia hormati dan respek. Tentu saja dia senang ketika mendapatkan peran Barto.


2. Sekilas mengenai peran Barto


Kappei dan Morikubo sama-sama tidak mengira peran Barto menjadi penting seperti sekarang.


Banyak teman Morikubo yg membaca One Piece, dan ketika mereka tahu Morikubo akan menjadi seiyuunya, mereka iri dan berkata itu adalah peran yg menyenangkan.


3. Karakter Barto merupakan peran yg tidak biasa bagi Morikubo. Karakter Barto merupakan karakter yg sulit dia perankan sebelumnya. Ketika dia beraksi, Morikubo mempersiapkan dirinya dengan menggunakan perlengkapan senjata yg belum pernah dia gunakan sebelumnya xD


Ketika Morikubo pertama kali melihat Barto, dia membayangkan suaranya yg dalam berdasarkan fisiknya.


Ayah Morikubo berasal dari Fukushima. Karena itu, berbicara dengan dialek Fukushima sudah menjadi hal yg biasa bagi dia. Karena itu, untuk dialeknya Barto, itu menjadi hal yg baru (melewati limit) baginya. Karena sifat Barto yang antusias dan suaranya keras, Morikubo selalu merasa kecapean setelah sesi perekaman (tertawa).


Menurutnya, antusias itu muncul setelah dketahui fakta bahwa Barto adalah fans SHP. Sebelumnya, Barto terlihat agak tegas dan tidak tahu malu. Tetapi, overall baginya menyuarakan Barto itu menyenangkan.


4. Bagi Kappei dan Morikubo, pesona Barto teletak pada ekspresi wajah dan perubahan karakternya yg dari kurang ajar menjadi seperti sekarang. Ketika pertama kali berakting sebagai Barto, Morikubo tidak pernah menduga jika Barto nantinya malah menjadi bawahan Luffy.


5. Salah satu hal bahagia bagi Morikubo ketika mengisi suara adalah ketika Mayumi Tanaka (seiyuu Luffy) berkata kepadanya langsung, "Kamu benar-benar lucu, Bartolomeo. Hey, kamu harusnya naik ke kapal kami"


Ya, itu adalah adegan ketika Bartolomeo mengekspresikan cintanya kepada Luffy di eps yg kemarin.


6. Adegan favorit Barto menurut Morikubo.


- Ketika dia melancarkan "Bari-bari Pistol" sebagai penghormatan untuk Luffy (Barto vs Gladius)

- Adegan bertukar Cawan ayah-anak

7. Mengenai Silver Mine Arc


Bagi Morikubo, itu merupakan momen yg bahagia, karena Barto akhirnya berdua dg Luffy. Dia juga senang karena Barto muncul di eyecatch (animasi sebelum dan sesudah iklan berlangsung).


Menurut Kappei, sutradara masing-masing episode yg memilih eyecathesnya. Meskipun kita belum pernah melihat wanted posternya di manga, tapi akhirnya wanted poster Barto tampil di eyecatcher anime. Dan menurut Kappei lagi, Oda sudah setuju akan hal tersebut (wanted posternya).


8. Sebelumnya, Morikubo pernah ikut audisi "Jump Super Anime Tour" untuk karakter Zoro, tapi dia gagal (tertawa).


Sekarang, dia merasa bangga menjadi bagian dari anime One Piece.


9. Morikubo pernah membuat kesalahan yang lucu.


Ketika dia sedang menyuarakan Barto yang antusias, dia salah menyebut julukan Nami. Dia menyebutnya sebagai "neko dorobo" alias pencuri kucing (harusnya "dorobo neko" alias kucing pencuri).


Kappei mengingat hal tersebut sambil tertawa. Morikubo mengingatnya bahwa setelah dia berkata seperti itu, suasana studio menjadi hening.


Morikubo tidak menyadari kesalahannya waktu itu. Kapei pun tertawa keras di studio xD


Menurut Kappei, itu bisa masuk dalam 10 besar daftar hal memalukan yang terlucu dalam sejarah 17 tahun anime One Piece.


10. Mengenai One Piece Characters Log.


Dalam One Piece Characters Log, Bartolomeo mengomentari semua perjalanan kru SHP.


Bagi Morikubo, sulit memilih diantara 9 momen tersebut, yg mana yg paling berkesan.

Morikubo juga ingin tahu bagaimana perasaan Barto jika sudah mengoleksi semua tanda tangan kru SHP.

11. Pesan Morikubo untuk fans


"Aku selalu mengetahui One Piece, tetapi setelah menjadi bagian di dalamnya, hal tersebut membuka mataku bahwa ada lebih banyak pesona, dan banyak yg terjadi yg membuatku sadar seberapa kerennya karya luar biasa (One Piece) ini.


Dan dimana akhirnya berjumpa dengan Bartolomeo, yang merupakan contoh sempurna untuk mengekspresikan perasaan tersebut, membuat terasa luar biasa bagiku.


Sampai aku bisa berkontribusi sebagai Bartolomeo lagi, aku berharap menyemarakkan dari sudut pandang fans sama seperti kalian semua.


Ayo dukung One Piece bersama-sama! Sebagai penutup, Bartolomeo bersungguh-sungguh sepenuh jiwa dan hatinya dalam menceritakan 'One Piece Characters Log', dan itu sudah hadir dalam versi DVD.


Aku berharap kamu bisa mengambil kesempatan ini untuk membelinya dan menjadi koleksimu."



**Thanks For KOPI [Komunitas One Piece Indonesia]